Tim Penggerak PKK Kemantren Wirobrajan Mendapat Peringkat Kedua dalam Lomba Administrasi Inspeksi Visual Asetat (IVA) Tahun 2022

Tim Penggerak PKK Kemantren Wirobrajan mendapatkan peringkat kedua dalam lomba Administrasi Inspeksi Visual Asetat (IVA) yang diselengggarakan oleh Tim Penggerak PKK Kota Yogyakarta bersama Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta dan DP3AP2KB Kota Yogyakarta pada tanggal 18 – 25 Mei 2022. Peringkat pertama berhasil diraih oleh TP PKK Kemantren Mantrijeron, sedangkan peringkat ketiga berhasil diraih oleh TP PKK Kemantren Kraton. Lomba ini dilaksanakan di 5 Kemantren se-Kota Yogyakarta yaitu di Kemantren Umbulharjo, Kemantren Kraton, Kemantren Wirobrajan, Kemantren Mantrijeron, dan Kemantren Tegalrejo. Lomba ini bertujuan untuk mengetahui gambaran umum menyeluruh terhadap pelaksanaan tertib administrasi IVA yang telah dilaksanakan di Kota Yogyakarta.   

 

Inspeksi Visual Asam Asetat ( IVA ) merupakan cara sederhana untuk mendeteksi kanker leher rahim sedini mungkin. Kanker leher rahim merupakan salah satu peyakit tidak menular (PMT) yang perlu mendapat perhatian khusus baik dari pencegahan, deteksi dini maupun tindak lanjut pengobatannya. Kanker leher rahim di Indonesia menjadi masalah besar dalam pelayanan kesehatan karena kebanyakan pasien datang pada stadium lanjut. Hal ini diperkirakan akibat program skrining yang masing kurang dan pelaksanaan tertib administrasi IVA yang masih belum optimal. Hal inilah yang melatarbelakangi diselenggarakannya Lomba Administrasi Inspeksi Visual Asetat (IVA) oleh Tim Penggerak PKK Kota Yogyakarta.

 

Mantri Pamong Praja Kemantren Wirobrajan, Bapak Sarwanto, S.I.P, M.M sangat mengapresiasi atas pencapaian Tim Penggerak PKK Kemantren Wirobrajan dalam lomba tersebut, namun tetap menghimbau agar selalu meningkatkan pelaksanaan pengadministrasian IVA di lingkungan Kemantren Wirobrajan agar dapat meminimalisir angka kematian akibat kanker leher rahim.